• Home
  • Entrepreneurship
  • Marketing
  • Review
  • Tentang Harshman
  • Hubungi
  • Kebijakan Privasi
Hal Harshman
Menu
  • Home
  • Entrepreneurship
  • Marketing
  • Review
  • Tentang Harshman
  • Hubungi
  • Kebijakan Privasi
 › Marketing › Bisnis Modal Minim? Simak 7 Tips Marketing Online Mudah Berikut!

Bisnis Modal Minim? Simak 7 Tips Marketing Online Mudah Berikut!

Hal Harshman November 16, 2018     Comment Closed    

Kebutuhan finansial masyarakat kian hari kian mendesak di tengah minimnya lapangan pekerjaan yang disediakan pemerintah dan persaingan yang makin ketat untuk memperoleh pekerjaan di perusahaan. Alternatif yang ada adalah menciptakan lapangan kerja sendiri alias berbisnis. Sebuah bisnis dimulai dari nol dan dari kecil. Dirintisnya sebuah bisnis merupakan masa-masa genting yang menentukan apakah sebuah bisnis akan berkembang atau tetap statis dan akhirnya bangkrut.

Bisnis Minim Modal? Bagaimana Caranya Bertahan?

Sebagian besar orang memulai bisnis dengan modal yang minimal. Meski kini inspirasi bisnis makin beragam dalam memperoleh tempat di pasar mereka, sangatlah sulit bagi bisnis modal kecil untuk memutuskan strategi pemasaran, apalagi dengan dana anggaran terbatas.

Bisnis membutuhkan income sedangkan pengiklanan dengan media seperti televisi atau media cetak membutuhkan modal besar. Lalu strategi apakah yang dapat dijalankan para pemilik bisnis bermodal minim untuk tetap meneruskan usahanya dan mencapai sukses? Bagaimanakah agar sistem marketing online dapat lebih efisien bagi kelangsungan bisnis modal kecil ini?

7 Tips Marketing Online

Di bawah ini merupakan tujuh tips tentang marketing online jitu yang bisa memberikan petunjuk dan gambaran tentang bagaimana bisnis modal kecil Anda bisa bertahan. Simak ulasan di bawah ini.

  1. Manfaatkan Sosial Media

Social media marketing terbukti paling ampuh dalam memasarkan sebuah produk ke khalayak ramai. Ini terbukti berhasil bagi banyak pebisnis dengan modal yang kecil. Sebagai gambaran, jika Anda memiliki akun Facebook, Anda bisa memanfaatkannya. Pengguna Facebook mencapai 1,4 miliar, platform sosial media lain seperti Twitter memiliki 302 juta pengguna. Dari sini Anda bisa memiliki peluang besar untuk memasakan produk Anda.

  1. Pilih Konten Visual

Untuk memasarkan produk di platform sosial media, tidaklah etis jika hanya memberikan deskripsi tulisan saja. Konten visual memiliki peran penting dalam menggaet konsumen. Jika Anda memiliki konsep tentang konten visual yang menarik dan unik, ini akan menguntungkan Anda. Ciptakan konten dengan visual yang ramah dan mudah dipahami.

  1. Lanjutkan Dengan Konten Bersambung

Mengapa konten bersambung? Faktanya konsumen suka dibuat penasaran dengan konten produk yang Anda buat lho. Ciptakan konten lanjutan yang  meyakinkan konsumen untuk tertarik mengikuti dan stay tune dengan bersambungnya pengiklanan produk Anda, misalnya.

  1. Testimoni Konsumen

Cara jitu marketing online lainnya adalah menyertakan testimoni konsumen dalam deskripsi produk Anda. Semata-mata deskripsi detail tentang produk tidak akan menarik perhatian orang lain ya. Tetapi dengan menyertakan testimoni konsumen yang telah menggunakan produk Anda akan lebih meyakinkan calon konsumen untuk mencoba produk Anda.

  1. Jangan Abaikan E-Mail Marketing

E-mail marketing terdengar kuno? Jangan salah! Cara ini ternyata masih relevan hingga kini loh, bahkan dalam hal pemasaran produk, nyatanya masih banyak promosi produk melalui E-mail.

  1. Jaringan Periklanan Online

Google Adwords, Facebook Ads, Instagram Adds, Twitter Adds dan Youtube Adds secara personal terkesan menyebalkan ketika kita hendak menikmati konten di platform sosial media. Namun disisi lain, dengan inilah sumber pemasukan bisnis Anda dan kesempatan bisnis Anda dilirik makin besar.

  1. Manfaatkan SEO

Orang mencari informasi tentang semua hal melalui Google. Dengan menerapkan sistem optimasi konten kreatif buatan Anda melalui SEO (Search Engine Optimization) trafik ke konten bisnis Anda akan semakin optimal, potensial dan menanjak. Ini berarti konten Anda memiliki peluang besar untuk dibaca oleh orang lain.

Demikian ulasan mengenai tujuh tips marketing online yang bisa membantu Anda. Mencari peluang bisnis walaupun dengan modal kecil tidak akan jadi masalah jika Anda mengetahui solusinya.

Marketing

 Previous Post

Rich Dad Poor Dad: Bacaan Wajib Para Enterpreneur?

― November 5, 2018

Next Post 

Ingin Jadi Pebisnis? Ikuti 6 Tips Mudah dan Murah Ini!

― December 19, 2018

Author: Hal Harshman

Related Articles

Hal Harshman ― January 31, 2019 | Comment Closed

Ketahui Cara Menyusun Rencana Bisnis Dan Manfaatnya!

Membangun sebuah bisnis bukanlah hal yang mudah. Ada banyak hal yang harus dipersiapkan dan benar-benar harus dipikirkan secara matang. Jika

Hal Harshman ― January 19, 2019 | Comment Closed

7 Tips Meraih Kesuksesan Dalam Bisnis Katering

Hal Harshman ― December 30, 2018 | Comment Closed

Baca: 5 Tips Sukses Jadi Wedding Organizer

Hal Harshman ― December 19, 2018 | Comment Closed

Ingin Jadi Pebisnis? Ikuti 6 Tips Mudah dan Murah Ini!

Hal Harshman ― November 5, 2018 | Comment Closed

Rich Dad Poor Dad: Bacaan Wajib Para Enterpreneur?